Thursday, 12 March 2015

Noah Puji Anthony Davis


(foto: pippenainteasy.com)

Chicago Bulls menjamu New Orleans Pelicans dalam partai lanjutan liga NBA, Sabtu (27/12). Pertandingan sengit memunculukan Bulls sebagai pemenang dengan skor 107-100. Meskipun kalah, nama Anthony Davis lah yang menjadi buah bibir, karena di laga tersebut ia berhasil mencetak 29 poin dan 6 block.

Pujian demi pujian pun datang untuk Davis, tak terkecuali dari sang rival. "Ia (Davis) benar-benar gila! Ia mampu shooting dengan baik. Ia bisa melakukan banyak hal di lapangan. Selain itu, ia juga memberikan pengaruh besar di pertandingan dengan berbagai cara. Talentanya sungguh luar biasa," kata Joakim Noah.

Tom Thibodeau, pelatih Bulls, juga menyanjung tinggi big man dengan kemampuan versatile tersebut. "Davis begitu hebat di berbagai area. Ia baik dalam melakukan transisi, juga baik dalam melancarkan pick and roll. Ia sangat efektif di post area. Pergerakan pertamanya sangat cepat. Singkatnya, Anda bisa melempar bola ke arah backboard, dan ia pasti akan mendapatkan bola tersebut dan memasukkannya ke dalam ring. Jelas ia bermain untuk timnya dan bermain untuk menang."

Sederet pujian yang diterima Davis memang bukan tanpa alasan. Kandidat MVP ini, memiliki segalanya untuk menjadi seorang pemain bola baskethttp://sport-walgreat.blogspot.com/2015/03/jabari-parker-cedera-lutut-parah.html terbaik di liga. Publik menilainya sebagai pemain dengan kombinasi kekuatan khas Joakim Noah dan kepemimpinan ala Tim Duncan. Selain itu banyak pula yang menganggapnya pantas menyandang gelar MVP di musim ini.

No comments:

Post a Comment